
MAN 5 KEDIRI IKUTI UPACARA HUT RI KE-77
Kab. Kediri (MAN 5) – Bertempat di Lapangan Desa Galuhan Kecamatan Kandat Kabupaten Kediri GTK dan peserta didik MAN 5 Kediri mengikuti kegiatan Upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-77 yang digelar Kecamatan Kandat, Rabu, (17/8).
MAN 5 Kediri mengirimkan peserta didik kelas XI dan XII untuk mengikuti upacara pengibaran bendera di pagi hari dan peserta didik kelas X akan mengikuti upacara penurunan bendera merah putih di sore hari. MAN 5 Kediri juga mengirimkan tim kesehatan dari PMR.
Kepala Madrasah, Sahrul Munir bertugas membacakan teks proklamasi dan berhasil melaksanakan tugas dengan baik menjadikan suasana upacara kali ini lebih istimewa.
Upacara pengibaran bendera berjalan dengan lancar dan tertib, meskipun banyak peserta upacara yang jatuh pingsan karena cuaca yang sangat panas dan belum terbiasa melaksanakan kegiatan di lapanagan setelah pandemi covid 19.
Waka kesiswaan, Erning Dyah Lestari menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu cara menumbuhkan kedisiplinan, semangat kebangsaan, rasa menghormati jasa pahlawan serta mengingatkan generasi penerus tentang sejarah bangsa Indonesia dalam merebut kemerdekaan. (SM)
<< Dokumentasi >>
MAN 5 KEDIRI OFFICIAL