• (0354) 412258
  • Madrasah Plus Keterampilan
Berita
KAKANKEMENAG BERSAMA TIM GUGUS COVID-19 KABUPATEN KEDIRI TINJAU VAKSINASI DI MAN 5 KEDIRI

KAKANKEMENAG BERSAMA TIM GUGUS COVID-19 KABUPATEN KEDIRI TINJAU VAKSINASI DI MAN 5 KEDIRI

Kabupeten Kediri, MAN 5 Kediri (30/9). Pagi ini, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Kediri, Zuhri S.Ag., M.Si. bersama degan tim gugus covid-19 Kabupaten Kediri meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi di MAN 5 Kediri. Kegiatan ini dilaksanakan guna memastikan pelaksanaan vakasinasi dapat berjalan dengan lancar.

Turut hadir bersama Zuhri, Kasubag TU sekaligus Ketua gugus covid Kemenag Kabupaten Kediri Musadad, Plt Kasi Pendma Sugeng Supriyono, Ketua gugus covid Kabupaten Kediri dr. Khotib, serta Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kediri dr. Bambang.

Bersama dengan rombongan Zuhri langsung ke lokasi kegiatan vaksinasi. Sesekali Zuhri berinteraksi siswa dan masyarakat umum yang hadir mengikuti vakasinasi. “Jangan takut disuntik, harus berani demi masa depan Kalian”. Ungkap Zuhri saat berinteraksi dengan salah satu calon peserta vaksin.

Zuhri juga mengapresiasi kegiatan vaksinasi yang telah dilaksanakan oleh RS DKT bersama KODIM 0809 Kediri. Beberapa kali Zuhri mengucapkan terima kasih kepada tim vaksinator dari RS DKT. Sambil meninjau setiap ruangan vaksinasi, tak lupa Zuhri memberikan saran kepada para petugas. “Tolong pastikan agar siswa dapat mendapatkan vaksinasi secara menyeluruh” terang Zuhri kepada petugas.

Kegiatan vaksinasi di sekolah kali ini bukanlah kegiatan perdana. Namun merupakan lanjutan progam vaksinasi yang telah diadakan oleh DKT bersama KODIM 0809 Kediri di sekolah-sekolah di Kota Kediri.

Pada kesempatan sebelumnya Camat Kandat Ahmad Wito Subagyo turut meninjau pelaksanaan vaksinasi di MAN 5 Kediri. Wito menyempatkan diri berkeliling ruangan sembari terus mengingatkan agar siswa tetap mematuhi protokol kesehatan selama mengantre. “Tetap patuhi protokol kesehatan Adek-Adek, jaga jarak!” seru Wito.

Sementara itu Kepala MAN 5 Kediri Sahrul Munir mengaku sangat berterima kasih kepada tim vaksinator dari RS DKT dan anggota Kodim 0809 yang telah menyelenggarakan vaksin di MAN 5 Kediri. Sahrul Munir juga berharap agar vaksinasi dapat dilaksanakan secara menyeluruh utamanya untuk siswa-siswi MAN 5 Kediri dan umumnya bagi masyarakat sekitar.

Menurut pantauan tim redaksi, kegiatan vaksinasi di MAN 5 Kediri sudah dimulai sejak pukul tujuh pagi. Tampak antusiasme siswa-siswi saat mereka rela mengantre di bawah terik matahari demi mendapatkan vaksin. (NAZ)

« Dokumentasi »

MAN 5 KEDIRI OFFICIAL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *